Budaya Merah Putih
Karya:akbar.d.booy
Indonesiaku punya tuan, tanahnya para raja-raja
Indonesiaku berdiri dengan satu akar tunggal, “bineka tunggalika”
Indonesiaku itu hidup dengan banyak ragam bahasa
Indonesiaku memiliki budaya yang kuat, mampuh menyatukan bangsa negeri ini
Indonesiaku damai, hidupnya, rukun, bahu membahu untuk satu nusa bangsa dan tanah air
Indonesiaku memiliki cakar yang kuat tajam matanya mampuh menembus langit yang biru
bersoraklah maka semua mulut pun bugkam, itulah indonesiaku
Demi tanah air negeri ini, aku bersumpah untuk dikemudian hari
anak cucuku masih merasakan budaya bangsa negeri ini
Terkadang saja mereka yang berpolitisi melihat semua ini dengan materi
lalu punya misi untuk menggadaikannya
Ada apakah ini? Apakah ini investasi negara asing
dengan jamannya globalisasi,modernisasi,hedonisasi
lalu siapakah yang mendiskusikan ini…
ucap mereka, tanyaku” ‘
apa aku atau kau, ataukah kita yang tergolong’
yang berdasi bengis,yang baunya sampai ke negara tetangga kita
ingatlah jas merah, jangan kau sekali-kali melupakan sejarah
Indonesiaku bukan hanya sebatas langkah kakimu yang kotor dan bau dekil
Indonesiaku juga bukan untuk kaum sepertimu
indonesiaku punya taring, punya cakar dan punya mata yang tajam
jika indonesiaku mengepakan sayap-sayapnya “maka”, manusia sepertimu akan sirnah
bagai angin yang mengalahkan mata
ibarat busur mengukur pana
lalu kau tumbang ditelan masa, kejayaan anak cucu ibu pertiwi
Ternate 31-03-2017
Kata Uang Karya: Akbar, Daud UANG... Uang memebuat manusia menjadi onani Lupa akan etika untuk menjadi manusiawi Tidak ada lagi pri kemanusian yang melekat di pundak Hilang keadilan mereka, hanya memikirkan uang UANG... Uang bisa membeli kekuasaan bisa membeli kebenaran Namun kita akan sirnah, semakin banyak kita menerima akan semakin Hilang kemanusiaan kita, itulah sebabnya kenapa kita manusia selalu berpikir utuk menang sendiri tanpa memikirkan orang-orang dibawah kita kenapa kita tidak belajar untuk memberi UANG... uang sungguh memiliki dalil kekausaan diatas negeri yang fanah ini amruk sudah keadilan karena sudah di beli oleh yang berkuasa UANG... uang membuat manusia menjadi angkuh dan lupa akan masa percekik uang semakin merusak bangsa dan tidak ada kesetaraan diantara miskin dan kaya didunia ini hanyalah orang yang berakal yang mampuh melihat keduanya dengan nilai yang sama ternate/01/24/2015
Comments
Post a Comment